Senin, 18 April 2011

Mari Berwirausaha!

Cita-cita dan semangat harus dimiliki untuk memulai dan mengembangkan usaha. Apa sebenarnya definisi kewirausahaan? Kemampuan utk menciptakan nilai tambah dari keterbatasan yang dimiliki melalui peluang usaha yang kreatif, mengelola sumber daya dan berani menanggung risiko.
 
Seorang yang memiliki jiwa wirausaha biasanya memiliki ciri-ciri sebagai berikut:
1. Keinginan untuk berprestasi, mendapat keuntungan
2. Berani menanggung risiko
3. Optimis, Enerjik
4. Kreatif, Inovatif
5. Adaptif , Komunikatif
6. Managerial skill

Moto yang dimiliki oleh seorang wirausahawan biasanya adalah:
1. Modal bisa dicari
2. Keahlian bisa dibeli
3. Cita-cita dan semangat tidak bisa dibeli

Lalu bagaimana sebenarnya untuk memulai usaha? Berikut adalah petunjuk untuk wirausahawan sebelum memulai usaha:
1. Carilah jenis usaha yang menyenangkan diri anda , bisa hobi atau bukan.
2. Bagaimana pasarnya.
3. Penguasaan teknis pembuatannya, tenaga kerja, bahan baku.
4. Bagaimana prospek keuntungannya?
5. Bagaimana persaingannya?
6. Bagaimana risiko usahanya?
7. Bagaimana mengelolanya (manajemennya)

Usaha-usaha apa yang bisa dipilih untuk dimulai?
1. Usaha bidang makanan
    Kebutuhan dasar, potensi pasar luas, ragamnya banyak, harga dari yang rendah sampai yang sangat tinggi
2. Usaha sandang (pakaian, sepatu, dan lain-lain)
    Kebutuhan dasar , potensi pasar luas, pangsa luas
3. Usaha pendidikan (TK, kursus-kursus, dan lain-lain)
    Kebutuhan dasar, potensi besar.

Jadi mulailah dengan mendirikan usaha, tumbuhkan, kembangkan ! Pertumbuhan ditandai dengan ukuran yang lebih besar (produksi, omzet, karyawan, modal). Perkembangan ditandai dengan kemampuannya dalam merespon kondisi lingkungan (persaingan, peraturan, tuntutan karyawan, dan sebagainya).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar